Beranda | Artikel
Talbis Iblis Dalam Perkara Amar Maruf Nahi Munkar
Kamis, 16 Juni 2022

Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary

Talbis Iblis Dalam Perkara Amar Ma’ruf Nahi Munkar ini adalah bagian dari ceramah agama dan kajian Islam ilmiah dengan pembahasan kitab Talbis Iblis. Pembahasan ini disampaikan oleh Ustadz Abu Ihsan Al-Atsaary pada Senin, 13 Dzul Qa’dah 1443 H / 13 Juni 2022 M.

Kajian Islam Tentang Talbis Iblis Dalam Perkara Amar Ma’ruf Nahi Munkar

Ibnul Jauzi mengatakan bahwa pelaku amar ma’ruf nahi munkar ini terbagi menjadi dua kelompok, yaitu kelompok yang berilmu dan kelompok yang jahil.

Tentunya amar ma’ruf nahi munkar ini salah satu ibadah yang agung. Dimana hal ini Allah perintahkan di dalam Al-Qur’an:

كُنتُمْ خَيْرَ أُمَّةٍ أُخْرِجَتْ لِلنَّاسِ تَأْمُرُونَ بِالْمَعْرُوفِ وَتَنْهَوْنَ عَنِ الْمُنكَرِ وَتُؤْمِنُونَ بِاللَّهِ…

“Kamu adalah umat yang terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruh kepada yang ma’ruf, dan mencegah dari yang munkar, dan beriman kepada Allah…” (QS. Ali ‘Imran[3]: 110)

Salah satu sifat umat ini yaitu menegakkan amar ma’ruf nahi munkar di tengah-tengah manusia. Akan tetapi tentunya ibadah yang agung ini harus dilakukan dengan cara yang benar. Caranya adalah:

Pertama, apa yang kita kita serukan adalah kebenaran. Jadi yang pertama materi (isinya) harus benar. Karena kalau tidak benar, maka mungkin saja kita justru bukan amar ma’ruf nahi munkar, tapi amar munkar nahi ma’ruf (kebalikannya).

Kedua, lakukan amar ma’ruf nahi munkar ini dengan cara yang benar. Mungkin apa yang kita perintahkan itu benar-benar ma’ruf dan apa yang kita larang itu benar-benar munkar, namun caranya yang keliru dan salah. Sehingga amar ma’ruf nahi munkar itu tidak menghasilkan kebaikan, justru menghasilkan keburukan yang lebih besar.

Maka dalam hal ini iblis tidak memberikan celah sedikitpun bagi anak Adam untuk mengeluarkannya dari kebenaran hingga di dalam beramar ma’ruf nahi munkar.

Bagaimana iblis masuk ke orang-orang berilmu dan juga orang-orang bodoh dalam amar ma’ruf nahi munkar? Mari download mp3 kajian dan simak pembahasan yang penuh manfaat ini.

Download MP3 Kajian


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/51809-talbis-iblis-dalam-perkara-amar-maruf-nahi-munkar/